Rabu, 17 Juni 2009

Pedoman Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan ke 64 Republik Indonesia Tahun 2009



Thema Peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan ke 64 Republik Indonesia Tingkat Kota Batam Tahun 2009 adalah : " DENGAN SEMANGAT PROKLAMASI 17 AGUSTUS 1945, KITA TINGKATKAN KEDEWASAAN KEHIDUPAN BERPOLITIK DAN BERDEMOKRASI SERTA PERCEPATAN PEMULIHAN EKONOMI NASIONAL MENUJU INDONESIA YANG BERSATU, AMAN, ADIL, DEMOKRATIS DAN SEJAHTERA ".

Seluruh warga masyarakat dianjurkan untuk mengikuti Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada tanggal 14 Agustus 2009 melalui media elektronik.

Setiap Kantor baik Pemerintah maupun Swasta, Perguruan Tinggi / Sekolah / Rumah Sakit / Mall / Toko dan Rumah Penduduk dianjurkan untuk melaksanakan pembersihan pekarangan dan lingkungan, pengecatan, pemasangan lampu hias, umbul-umbul, gapura serta mengibarkan Bendera Merah Putih selama 5 (lima) hari mulai tanggal 14 s/d 18 Agustus 2009 dari Pukul 06.00 sampai 18.00 Wib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar